Charity Run 2016

Sabtu 22 September 2016, pada hari ini saya pergi ke BINUS ASM lebih pagi dari biasanya untuk mengambil race pack buat Charity Run 2016 yang telah disediakan oleh panitia Charity Run nya. Isi dari race pack tersebut adalah nomor peserta charity run, flyer yang berisi informasi mengenai rute lari, wilayah parkir disekitar tempat dilaksanakannya charity run tersebut dan juga informasi-informasi mengenai tips berlari dan cara menuju lokasi event tersebut.

Pada hari-H pelaksanaan charity run ini saya tiba di alam sutera sekitar jam 6 pagi dan berkumpul dengan peserta lainnya. Pada pukul 06.30 para panitia charity run mulai mengajak para peserta untuk melakukan pemanasan bersama kemudian setelah itu panitia memulai acara charity run dengan smoke bomb berwarna. Lalu mulai lah kami berlari bersama. Walaupun cuaca saat itu sangat panas, kami semua tetap bersemangat berlari bersama.

Ketika kami berlari ada sekumpulan orang yang melakukan senam pagi bersama. Setelah kami berlari para panitia memberikan kami pita yang dapat ditukarkan dengan minuman dan medali. Setelah acara berakhir panitia mengumumkan pemenang dari charity run ini dan juga memberi penjelasan tentang target dari acara charity run ini.

Target dari acara ini adalah untuk mengumpulkan dana yang nantinya akan diberikan kepada anak-anak penderita kanker. Dana tersebut disalurkan melalui yayasan Bracelet of HOPE.

Mengikuti acara seperti charity run ini sangat lah penting karena melalui acara seperti ini kita bisa memberikan bantuan dan empati kepada anak-anak penderita kanker tersebut.

CR1

CR3

CR2

logo tfi merah